Pelatih Tottenham Hotspur, Harry Redknapp, mengkonfirmasi kalau Gareth Bale berkemungkinan besar akan bermain saat Spurs menghadapi Real Madrid di leg pertama babak perempat final Liga Champion, Rabu (6/4) dini hari WIB.
Awalnya, Bale diragukan bisa tampil saat Spurs menghadapi Madrid karena mendapat cedera hamstring sembilan hari yang lalu saat membela Wales di kualifikasi EURO 2012. Tetapi, Bale nampaknya berhasil sembuh dari cederanya tepat pada waktunya. Meski masih harus menunggu izin dari tim medis Spurs, Redknapp yakin kalau winger super cepatnya itu bisa tampil saat menghadapi Madrid.
"Semoga Gareth bisa segera sembuh. Dia akan berlatih bersama kami malam ini. Mari kita berharap agar ia tidak mendapat masalah. Jika baik-baik saja, dia akan bermain," ujar Redknapp, menjelaskan kondisi terakhir pemainnya tersebut, seperti yang dikutip Sky Sport.
Saat ini Spurs memang tengah dilanda badai cedera. Dari sekian banyak lini yang kekurangan pemain akibat dilanda badai cedera, lini belakang merupakan lini yang terparah. Untungnya di tengah krisis pemain di lini pertahanan tersebut, Redknapp medapat kabar baik dengan pulihnya William Gallas. Redknapp menjelaskan kalau, "William Gallas juga akan berlatih malam ini. Semoga dia bisa fit."
Saat menyambangi Madrid di Santiago Bernabéu nanti, Redknapp hanya akan membawa enam pemain pengganti akibat parahnya badai cedera yang menimpa timnya. Dari berita yang beredar di media massa Inggris, Redknapp hanya akan membawa Gomes, Pletikosa, Cudicini, Bassong, Gallas, Assou-Ekotto, Dawson, Corluka, Bale, Sandro, Jenas, Lennon, Rose, Huddlestone, Modric, Crouch, Kranjcar, Pavlyuchenko, Defoe, dan Van der Vaart untuk terbang ke Spanyol.
Awalnya, Bale diragukan bisa tampil saat Spurs menghadapi Madrid karena mendapat cedera hamstring sembilan hari yang lalu saat membela Wales di kualifikasi EURO 2012. Tetapi, Bale nampaknya berhasil sembuh dari cederanya tepat pada waktunya. Meski masih harus menunggu izin dari tim medis Spurs, Redknapp yakin kalau winger super cepatnya itu bisa tampil saat menghadapi Madrid.
"Semoga Gareth bisa segera sembuh. Dia akan berlatih bersama kami malam ini. Mari kita berharap agar ia tidak mendapat masalah. Jika baik-baik saja, dia akan bermain," ujar Redknapp, menjelaskan kondisi terakhir pemainnya tersebut, seperti yang dikutip Sky Sport.
Saat ini Spurs memang tengah dilanda badai cedera. Dari sekian banyak lini yang kekurangan pemain akibat dilanda badai cedera, lini belakang merupakan lini yang terparah. Untungnya di tengah krisis pemain di lini pertahanan tersebut, Redknapp medapat kabar baik dengan pulihnya William Gallas. Redknapp menjelaskan kalau, "William Gallas juga akan berlatih malam ini. Semoga dia bisa fit."
Saat menyambangi Madrid di Santiago Bernabéu nanti, Redknapp hanya akan membawa enam pemain pengganti akibat parahnya badai cedera yang menimpa timnya. Dari berita yang beredar di media massa Inggris, Redknapp hanya akan membawa Gomes, Pletikosa, Cudicini, Bassong, Gallas, Assou-Ekotto, Dawson, Corluka, Bale, Sandro, Jenas, Lennon, Rose, Huddlestone, Modric, Crouch, Kranjcar, Pavlyuchenko, Defoe, dan Van der Vaart untuk terbang ke Spanyol.
This entry was posted
on 20.31
and is filed under
Sport
.
You can leave a response
and follow any responses to this entry through the
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
.
0 komentar